Di masa pandemi, banyak orang yang terpaksa harus menghabiskan waktu di rumah baik untuk bekerja, belajar, maupun menghabiskan waktu luang. Sehingga rasa bosan tak bisa dihindari lagi. Nah, salah satu hiburan yang paling mudah diperoleh adalah dengan bermain game.
Apabila Anda ingin bermain game sekaligus menghemat kuota, ada game offline yang bisa Anda mainkan di waktu luang. Lalu apa saja game offline terbaik 2021? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.
Keuntungan Bermain Game Offline
Jika Anda bermain game offline, ada beberapa keuntungan yang bisa diperoleh dibandingkan saat bermain game online. Apa sajakah itu? Berikut ini ulasannya.
1. Hemat kuota
Dari namanya saja sudah bisa diperkirakan jika game offline dapat membantu kita menghemat kuota. Sebab game ini tidak menggunakan kuota sama sekali. Anda hanya membutuhkan kuota untuk mengunduh aplikasinya.
2. Terdapat tombol pause dan bisa dilanjutkan kapanpun
Saat Anda memiliki urusan mendadak, game ini dapat dihentikan sementara. Tak perlu khawatir akan mengulang di fase awal permainan karena game ini dapat Anda lanjutkan di fase terakhir sebelum dihentikan.
3. Tidak terganggu adanya iklan
Iklan sering mengganggu karena kemunculannya yang tiba-tiba dan memenuhi layar permainan. Kadang saat ingin menutupnya, alih-alih hilang Anda malah digiring di situs berbeda. Bahkan tak jarang situs iklan tersebut mengarah ke iklan judi online dan penipuan. Namun dengan menggunakan game offline tak perlu risau dengan iklan tersebut.
4. Daya ponsel lebih hemat
Konsumsi daya baterai saat menggunakan game offline cenderung sedikit. Bahkan penggunaan penyimpanan file pun lebih kecil dibandingkan game online. Sehingga Anda tidak perlu mengisi daya setiap waktu.
5. Tidak terpengaruh sinyal
Karena tidak menggunakan jaringan internet, Anda tidak perlu mengkhawatirkan sinyal dan keadaan cuaca. Game ini sangat cocok bagi yang sedang berpelancong atau bermukim di daerah pedesaan.
Itulah sederet keuntungan yang bisa Anda peroleh saat menggunakan game offline. Ternyata selain bisa menjadi sarana penghilang stres, game ini bisa membantu menghemat kuota, listrik, dan waktu.
Rekomendasi Game Offline Terbaik 2021
Sama halnya dengan game online, game ini juga memiliki banyak jenis dan variasinya. Dari pada sudah didownload terus tidak cocok dengan keinginan. Yuk, simak rekomendasi game offline dan pilihlah sesuai keinginan Anda.
1. Six-Gun : Gang Showdown
Game hasil keluaran Gameloft ini tidak dapat diragukan lagi kualitasnya. Hebatnya game ini tak hanya bisa digunakan tanpa internet, tapi juga memiliki opsi untuk menggunakannya secara online.
Six-Gun : Gang Showdown bertema perjuangan cowboy yang memiliki misi untuk mengalahkan musuhnya. Adapun musuhnya terdiri dari manusi dan zombi. Tak hanya itu, ada misi lainnya yang tak kalah seru untuk dimainkan.
2. Asphalt 8 : Airbone
Asphal 8 merupakan permainan balap liar yang telah lama menjadi favorit para gamers. Sebab tak hanya permainannya yang seru, tapi grafiknya pun terlihat nyata dan berkualitas. Jadi bukan kaleng-kaleng, ya.
Game ini memiliki banyak tantangan dan map baru yang bisa dibuka secara bertahap. Ada juga pilihan mobil yang dapat Anda pilih di misi terbaru. Hal itulah yang menjadi keunggulan dari Asphalt 8.
3. Tiny Troopers 2 : Special Ops
Tiny Troopers menampilkan peperangan antara tentara mungil yang dapat Anda mainkan tanpa jaringan internet. Game hasil dari pengembang Chillingo ini telah memiliki pengguna lebih dari 10 juta. Ini dikarenakan permainannya yang sangat menarik dan tidak membosankan.
4. Minecraft
Bagi para gamers, game ini mungkin sudah tak asing lagi. Sebab game ini telah banyak digunakan sejak lama mulai dari laptop, PC, nintendo, dan hingga saat ini bisa dimainkan melalui ponsel.
Minecraft telah memiliki 10 juta lebih pengguna karena tampilan grafik yang berkualitas. Game melegenda ini merupakan permainan berpetualang dan menempatkan blok. Anda bisa mendapatkan aplikasi game ini di playstore secara gratis.
5. eFootball PES 2021
Bagi pecinta dunia sepak bola wajib memiliki game ini. eFootball PES ini merupakan game legendaris sejak era PS 1 dan terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Ada pembaruan data pemain per musimnya.
Pengguna game ini mencapai lebih dari 50 juta pengguna di seluruh dunia. Tak hanya itu saja, pemain sepak bola internasional pun seringkali mengunggah momen saat bermain game ini diponselnya.
6. Plants Vs Zombie 2
Bagi Anda yang suka berkebun, tak ada salahnya jika mencoba game ini. Berbeda dengan versi pertamanya, versi kedua memiliki varian bermain yang agak berbeda.
Plants Vs Zombie 2 memiliki cara bermain yang sederhana namun dapat menarik di waktu luang. Jadi kapan lagi bisa melihat tanaman kebun sambil bermain game, kan?.
7. Death Race : Shooting Mobil
Game ini dimulai dengan rilisnya serial film layar lebar. Adanya antusiasme dari para penggemar akhirnya Death Race merambah dunia game.
Death race berhasil menyatukan konsep balapan dengan peperangan dan menghasilkan game yang menarik. Terdapat tampilan mobil dan senjata yang ditampilkan dalam bentuk grafik HD. Akibatnya tampilan game terasa lebih nyata dan unik.
Itulah rekomendasi game offline terbaik 2021 yang dapat menemani Anda di masa pandemi saat ini. Beberapa game diatas dapat Anda unduh di playstore, loh. Jadi tak perlu pusing jika ingin mengunduhnya.
Discussion about this post